Akhirnya Tuah Rumah Timdes Ciptodadi 1 Raih Juara 1 Turnamen Camat Sukakarya Cup 2018

SUKAKARYA CUP 2018 - Minggu 18 Februari 2018 tepatnya pukul 14:00 WIB dilaksanakannya partai puncak perebutan final turnament sepak bola Piala CAMAT SUKAKARYA CUP 2018 antara Timdes ( Timnas Desa ) Ciptodadi 1 Melawan Timdes ( Timnas Desa ) Sugih Waras .Acara ini dilaksanakan di lapangan bola Gelora Budi Utomo depan kantor camat Sukakarya desa ciptodadi sebagai bentuk Seleksi Para Pemain Pemain Dari 8 Peserta Timdes yang InsyaAllah akan di ikutkan di acara Turnamen Bupati Cup 2018 . Acara tersebut di buka langsung dengan sambutan bapak camat Sukakarya Muhammad Setiawan dan dilanjutkan dengan pertandingan..Sebelumnya acara puncak final dimulai sempat dilakukan acara perebutan juara 3 dan 4 antara Timdes Sukowarno dan Timdes Ranatau Alih .Alhasil Timdes sukowarno menang atas Timdes Rantau Alih .Kemudian selang beberapa waktu dilanjutkan acara puncak final sehingga dari sekian banyak peserta turnament sukakarya cup kalau tidak salah ada 8 desa yang ikut dalam acara ini akhirnya Tuan Rumah Ciptodadi 1 dan sugihwaras terpilih Masuk melanjutkan keputaran final tersebut.Setelah beberapa kali melewati semi final. Tentunya untuk bisa masuk keputaran final membutuhkan perjuangan dan kerja keras untuk bisa melewati semua ini Maka dari di butuhkan kan kerja sama dan kekompakan tim serta sportifitas yang tinggi untuk bisa bersaing memasuk keputaran final Turanamen Camat Sukakarya Cup ini. Adapun nama nama peserta Tim desa yang ikut berpartisipasi dalam acara ini sebagai berikut.

  1. Timdes Ciptodadi
  2. Timdes Bangun Rejo 
  3. Timdes Yudhakarya
  4. Timdes Ciptdadi 2
  5. Timdes Sukowarno
  6. Timdes Sugihwaras
  7. Timdes Sukarena
  8. Timdes Rantau Alih


Selain itu banyak penonton hadir dalam acara ini ,terlihat sekali banyak antusias masyarakat sukakarya yang memadati area lapangan tersebut untuk menyaksikan partai puncak final turnamen sukakarya cup tersebut. Tentunya ini sangat dinanti-nanti oleh warga sukakarya untuk melihat persaingan sengit antara Timdes Ciptodadi dan sugih waras Meskipun Sorak Sorak dan teriakan di berikan untuk para pendukung timnas masing masing begitu keras dan kompak namun mereka tetap menjaga tata tertib tanpa memasuki garis line yang sudah ditentukan.Meskipun sempat ada yang melanggar namun semua itu sudah ditertibkan baik oleh pihak panitia penyelenggara dan Manegemen Timnya Sendiri.Alhamdulillah acara berlangsung lancara dan ramai..Good Job Panitia dan Manegemen Tim

Dan tak lupa pula kami mengucapkan terima kasih sebesarnya kepada Seluruh 8 Peserta Timdes dan Mangejemen Timnya Sekecamatan Sukakarya yang berpartisipasi mengikuti acara ini terutama pada pihak penyelenggara turnamen piala sukakarya cup ini,Karang Taruna Sukakarya .Dan Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh 8 Kepala Desa Sekecamatan sukakarya dan Seluruh Anggota BPD yang tlah mendukung acara ini,Bapak Kapolsek Jayaloka, Anggota Dan Pos ramil sukakarya dan lainnya..Terutama Para Penonton dan Masyarakat sukakarya yang hadir di lapangan Gelora Budi Utomo Desa Ciptodadi.Alhamdulillah baik pemain dan Penonton bisa menjaga sportifitas dan mendukung timnya dari pertama sampai selesai acara ini..

Kami Ucapakan Selamat Kepada Para Peserta Timdes yang telah Menjadi Juara Turnamen Piala Camat Sukakarya Cup 2018 

Juara 1 Tuan Rumah Timdes Ciptodadi

Juara 2 Timdes Sugihwaras


Juara 3 Timdes Sukowarno

Juara 4 Timdes Rantau alih


Tidak ada komentar:

pesona sukakarya

[wisata dan budaya][stack]

Desa Ciptodadi II

[ciptodadi II][grids]

Kegiatan Pemerintah Kec Sukakarya

[profil][grids]

DESA SUGIH WARAS

[sugihwaras][grids]

Desa Bangun Rejo

[bangun rejo][stack]

SUKAKARYA CUP

[olahraga][grids]

Desa Ciptodadi

[ciptodadi][slideshow]

Desa Rantau Alih

[rantau alih][grids]

Kabar pasar

[kabar pasar][stack]

Berita Bola

[olahraga][btop]